SEMINAR “NGOBROL ASIK BARENG SUPER JET AIR CREW : SHARING DUNIA PENERBANGAN”

Pada hari Sabtu (30/10/21) telah dilaksanakan Worskhop kolaborasi antara Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan (STTKD) Yogyakarta dengan Super Air Jet secara daring dan luring. Acara ini diselenggarakan pada pukul 08.00 – 11.30 WIB di Ruang Kuliah Umum (RKU) STTKD Yogyakarta.

Pada seminar kolaborasi ini mengusung tema “Yuk Ngobrol Asik Bareng Super Crew : Sharing Perkembangan Dunia Penerbangan.” Yang dibawakan oleh pembicara berkompeten di bidangnya dari Super Air Jet (Lion Air Grup).

Dari Super Air Jet turut hadir langsung Bapak Dodi Arifin selaku Direktur Keselamatan (Safety Security Quality), Bapak Ariga Cakrawala Putra selaku Manager Quality dan Pilot, Bapak Budi Ellen selaku Quality Control Manager, Bapak Sujono selaku Line Maintenance Batam Aero Technic, Bapak Ri Paduka selaku Station Manager, Ibu Widi Wiyanti selaku Sales Area Manager, Bapak Setiana Andika selaku Chief Flight Attendant serta Bertyana Lintang Sari selaku Pramugari Super Air Jet dan tim rombongan.

Setibanya dikampus STTKD Yogyakarta tim Super Air jet disambut hangat oleh Ketua STTKD Yogyakarta Ibu Vidyana Mandrawaty, S.E., M.M. yang didampingi oleh para Wakil Ketua, Kepala Departmen, Kepala Prodi serta panitia pelaksana dengan diiringi dan disuguhkan penampilan dan atraksi dari tim Drum Band “Gema Dirgantara” dan tim Rampak Kendang untuk mengawali serta menambah meriahnya acara seminar tersebut. Lalu dilanjutkan dengan acara ramah tamah di Hanggar Boeing 737-200 STTKD Yogyakarta.

Setelah acara ramah tamah usai, dilanjutkan dengan kegiatan utama yaitu sharing session dengan tim Super Jet Air Crew di Ruang Kuliah Umum (RKU) STTKD dengan dihadiri peserta offline Taruna-Taruni sebanyak 182 dan juga peserta online lainya melalui platform zoom meeting dan kanal youtube STTKD Yogyakarta.

Saat sesi seminar ini diisi oleh beberapa narasumber dari Super Air Jet Crew diantaranya Bapak Sujono yang kebetulan juga sebagai alumnus dari STTKD Yogyakarta angkatan tahun 1997 dan lulus pada tahun 2021. Beliau juga mengungkapkan kebanggaanya telah menjadi bagian dari alumnus STTKD Yogyakarta “Apa yang ada di STTKD ini semuanya mempunyai manfaat ketika berada di lapangan, bahkan saya sangat bangga, STTKD mempunyai AMTO (Aircraft Maintenance Training Organization), itu yang jarang ada di sekolah-sekolah penerbangan yang lainnya.” Ujar Sujono.

Untuk narasumber kedua diisi oleh Bapak Budi Ellen yang juga alumnus STTKD Yogyakarta program studi Aeronautika angkatan tahun 2003 dan lulus pada tahun 2006. Kemudian dilanjutkan oleh Bapak Dodi Arifin yang menjelaskan tentang bagaimana awal kali survive dan membangun sebuah perusahaan aviasi di tengah pandemi.

Seminar ini diadakan bertujuan untuk memberikan knowledge dan membuka awareness tentang dunia aviasi kepada public bahwa pengetahuan dunia penerbangan tidak tertutup bagi public seperti yang mereka bayangkan. Dan juga bentuk kerjasama antara STTKD Yogyakarta dengan Perusahaan Super Jet Air untuk saling berkontribusi memberikan lulusan tenaga ahli terbaik STTKD Yogyakarta bagi Perusahaan Super Air Jet.

Siaran Pers Ini Dikeluarkan Oleh Humas

Pjs. Ka. Humas
Nakula Yoga Mitra Zulkhaidar, S.Kom.
NPP. 1104201818