Peningkatan kualitas Dosen dan Tenaga Kependidikan untuk menuju kampus penerbangan terbaik

Menuju Kampus Penerbangan Terbaik; STTKD Upgrading melalui Discover YIA

Civitas Akademika STTKD mengadakan wisata Edukasi Discover YIA pada Senin dan Selasa lalu (13-14/02/2023). Wisata edukasi tersebut diikuti oleh 100 (Seratus) peserta dari dosen dan Tenaga kependidikan STTKD. Discover YIA merupakan wisata edukasi untuk memperkenalkan tentang Bandar Udara Internasional Yogyakarta. Kegiatan ini dilakukan sebagai wujud komitmen STTKD untuk menjadi kampus penerbangan terbaik.

Wisata Edukasi; Menuju Kampus Penerbangan Terbaik

Edukasi yang diberikan meliputi pengenalan filosofi desain dan arsitektur Bandar Udara YIA, proses penanganan penumpang mulai dari terminal keberangkatan sampai kedatangan, dan unit-unit pendukung kegiatan bandar Udara YIA. Tak hanya itu, peserta juga diberikan kesempatan langsung untuk melakukan tanya jawab dengan petugas yang sudah ditunjuk untuk memandu jalanya acara di setiap unit yang ada di Bandar Udara YIA.

Sebagaimana disampaikan dalam kegiatan tersebut, desain bangunan bandar udara YIA sendiri mengusung konsep “Yogyakarta Renaissance” atau Yogyakarta terlahir kembali. Dari pintu masuk terminal keberangkatan, pengunjung sudah bisa merasakan Nuansa Yogyakarta yang sangat kental pada Desain bangunganya. Kemudian, tour berlanjut menengok fasiltias, peralatan, sarana dan prasarana dalam pelayanan penumpang, bagasi dan keamanan penerbangan. Tour berlanjut menuju bagian sisi udara dan peserta dapat menyaksikan kesibukan yang dilaksanakan para petugas disana. Salah satu kegiatan menarik adalah mengikuti penjelasan tentan Airport Rescue and Fire Fighting (ARFF) dimana para peserta bisa melihat langsung peralatan yang digunakan dalam unit tersebut.

 

Civitas Akademika STTKD bersama Petugas Airport Rescue and Fire Fighting (ARFF)

Civitas Akademika STTKD bersama Petugas Airport Rescue and Fire Fighting (ARFF)

Kesesuaian Materi

Materi yang disampaikan dalam kegiatan wisata tersebut cocok dengan kurikulum yang diajarkan di STTKD Yogyakarta. Dengan cita-cita menjadi kampus penerbangan Terbaik, STTKD memiliki Program studi D3 Manajemen Transportasi dan Prodi D4 Manajemen transportasi Udara. Selain itu, ilmu pengelolaan Tata operasi darat Bandar Udara juga di berikan pada Prodi D1 Groundhandling.

Kampus Penerbangan Terbaik

Kegiatan wisata Edukasi merupakan agenda rutin dari STTKD dalam rangka meningkatkan kualitas Dosen dan Tenaga Kependidikannya. Hal ini merupakan upaya untuk mewujudkan STTKD menjadi kampus penerbangan terbaik. Sesuai dengan Visi STTKD, yaitu Center of Excellence in Aviation. Ibu Annike Resty Putrie, M.Psi Psikolog, selaku Ketua panitia acara menyampaikan bahwa “Kegiatan ini tujuanya untuk menambah wawasan Staff dan Karyawan STTKD mengenai kebandarudaraan. Wisata edukasi seperti ini sudah rutin dilaksanakan dan harapanya kedepan bisa mengunjungi Industri lain seputar penerbangan”. Kegiatan semacam ini memang perlu dilakukan khususnya untuk upgrading wawasan para civitas akademika, dan untuk mengurangi gap yang ada antara industry dan Pendidikan.