Manajemen Transportasi Udara Ini Jurusan Sarjana Terapan

Ada yang cita-citanya kerja di bandara? Enggak harus jadi pilot, kamu bisa menjadi pramugari, petugas security keamanan bandara, manajemen logistik, dan masih banyak lagi. Namun, pastikan dulu jurusan yang kamu pilih adalah manajemen transportasi udara.

Kenapa demikian? Karena prodi ini konsentrasi materi yang diajarkan sudah pasti mengarah ke profesi yang dikerjakan di bandara.

Kabar baiknya, kalian tidak akan berurusan dengan persoalan teknis seperti yang banyak dilakukan oleh taruna S1 rekayasa mesin pesawat.

Kami akan jelaskan lebih lanjut kenapa kamu perlu memilih jurusan MTU (Manajemen Transportasi Udara) supaya bisa bekerja di bandara baik penerbangan nasional maupun internasional.

Berkenalan Dengan Jurusan Manajemen Transportasi Udara

Pertama-tama pastikan kalian kenal dulu dengan jurusan ini, supaya tidak asal ikut-ikutan teman. Jadi, manajemen transportasi udara atau biasa disingkat MTU adalah salah satu jurusan yang berfokus pada manajemen atau pengelolaan perusahaan penerbangan.

Cakupannya luas, mulai dari bagaimana sistem pengelolaan maskapai penerbangan di darat, logistik bagasi dan cargo, kepabeanan untuk urusan ekspor dan impor, kesalamatan dan keamanan bandara, dan sebagainya.

Setiap kampus manajamen transportasi udara mempunyai konsentrasi yang berbeda. Sebagai pengingat, kamu bisa cek dulu kira-kira gambaran mata kuliah yang nantinya akan diajarkan apa saja supaya bisa sekalian mengetahui jumlah SKS yang nantinya diambil.

Di STTKD informasi mengenai hal mata kuliah bisa dicek melalui halaman kurikulum D4 MTU. Lengkap lho sudah ada penjelasannya, tersusun rapi untuk memudahkan kamu.

Sekolah Manajemen Transportasi Udara Unggulan

Untuk kamu yang berminat untuk menjadi bagian taruna dan taruni baru di jurusan manajemen transportasi udara, maka bisa melakukan pendaftaran langsung di STTKD.

Kami membuka kesempatan pendaftaran baru untuk lulusan SMA IPS, IPA, SMK semua jurusan, dan MA. Ini saatnya meraih masa depan yang lebih cerah dengan memilih prodi D4 Manajemen Transportasi Udara dan menjadi bagian dari maskapai-maskapai hebat di Indonesia.

Kami menyediakan semua kebutuhan sarana belajar, alat praktikum, hingga tenaga pengajar yang kompeten di bidang MTU. Sebagai permulaan mari kita bahas terlebih dahulu mengenai fasilitas di STTKD.

Fasilitas Belajar Di Kampus Disiplin MTU STTKD

Berikut ini sejumlah fasilitas yang kami sediakan untuk kamu supaya semakin betah dan nyaman saat menimba ilmu di kampus disiplin STTKD.

  • Lingkungan sekolah yang nyaman, bangunan didirikan di atas tanah milik sendiri
  • Bangunan utama
  • Laboratorium komputer
  • Internet Wi-Fi
  • Perpustakaan dengan koleksi buku lengkap
  • Bengkel pesawat
  • Kantin
  • Asrama putra dan putri
  • Masjid
  • Lapangan basket
  • Lapangan bola voli
  • Lapangan sepakbola
  • Lapangan bulutangkis
  • Studio musik
  • Kelas ber-AC
  • LCD proyektor
  • Sound system
  • Ruang program studi
  • Ruang administrasi akademik
  • Ruang dosen

Penjelasan lebih lengkap mengenai informasi di atas bisa kalian cek pada sarana dan prasarana MTU.

Prospek Kerja Lulusan Manajemen Transportasi Udara

Karena seringkali dikatakan setara dengan S1, lulusan D4 apalagi prodi MTU terbilang mempunyai prospek kerja yang cukup menjanjikan di masa depan.

Bayangkan, tanpa adanya tenaga kerja yang kompeten dan memahami keilmuan ini maka bisa dikatakan mustahil maskapai penerbangan bisa beroperasi sebagaimana mestinya.

manajemen transportasi udara d4

Ya, karena semuanya butuh manajemen yang baik termasuk industri penerbangan. Mulai dari menangani kebutuhan ground handling, memarkirkan pesawat, mengurusi kargo penumpang, menyiapkan garbarata, dan sebagainya.

Belum lagi membahas airline budgeting, airline strategy, dan masih banyak lagi bidang lainnya yang bisa dikuasai oleh lulusan MTU.

Kamu mempunyai kesempatan yang besar untuk bergabung sebagai pekerja di maskapai-maskapai di Indonesia seperti Lion Air, Air Asia, Garuda Indonesia, Susi Air, NAM Air, dan sebagainya.

Terutama maskapai yang sudah bekerjasama dengan STTKD. Namun, sebagai pengingat tidak ada jalan instan. Kamu tetap harus berusaha dengan sungguh-sungguh, supaya bisa diterima kerja.

Tujukkan kemampuan dan kompetensimu di bidang manajemen transportasi udara, buatlah maskapai perusahaan terkesan dengan keahlianmu saat melakukan PKL.

Berapa Gaji Lulusan Manajemen Transportasi Udara?

Berbicara masalah gaji yang pasti disesuaikan dengan maskapai perusahaan, karena pasti berbeda-beda. Namun, untuk estimasinya sendiri bisa diperkirakan rata-rata berada di atas UMR dengan angka Rp4.000.000 – Rp10.000.000 per bulannya.

Ingat, ini hanyalah estimasi saja. Seiring dengan peningkatan skill dan kenaikan jabatan, kamu bisa mendapatkan pendapatan yang lebih daripada nominal di atas.

Biaya Kuliah Manajemen Transportasi Udara

Biaya kuliah untuk jurusan manajemen transportasi udara adalah sebagai berikut:

  • Biaya pendaftaran: Rp250.000
  • Biaya pengembangan: Rp20.000.000
  • Biaya SPP MTU: Rp5.000.000/semester
  • Biaya SPP Variabel: Rp225.000/SKS

Catatan: Untuk mengetahui informasi lebih lengkap mengenai biaya kuliah bisa langsung ditanyakan ke admin pendaftaran STTKD melalui Whatsapp yang tertera ya. Jangan ragu untuk memilih jurusan manajemen transportasi udara di STTKD sudah terakreditasi BAN-PT B (Baik Sekali).