teknologi bandara

Ini Lho Teknologi Bandara yang Bisa Mempermudah Segalanya

Hampir semua sektor industri maupun operasional mendapatkan upgrade melalui pengembangan sistem teknologi yang semakin canggih dari waktu ke waktu. Tanpa terkecuali, termasuk juga sektor penerbangan di bandar udara.

Ya, bagi kalian yang sudah terbiasa bepergian dengan pesawat udara untuk perjalanan domestik maupun internasional pasti bisa dengan mudah mengetahui perbedaan bandara yang sekarang dengan yang dulu.

Pada kesempatan kali ini admin ingin menunjukkan beberapa fitur sekaligus teknologi canggih yang berhasil dengan sukses diterapkan pada sistem operasional bandar udara.

Bukan sekadar pelengkap, melainkan penggunaan teknologi ini mampu meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional berkali-lipat daripada sebelumnya. Tidak percaya? Berikut penjelasan lebih lengkapnya.

Intip Teknologi di Sekitar Bandara, Kecanggihannya Bikin Kagum!

Ada beberapa teknologi dan alat canggih yang disematkan untuk mempermudah dan memperlancar sistem operasional bandara.

Mulai dari peningkatan sistem keamanan sampai dengan kenyamanan yang lebih baik untuk penumpang. Daripada semakin penasaran, let’s go kita cek satu per satu fiturnya:

1. Flight Information Display System (FIDS)

Pernah melihat layar berukuran besar di bandara? Itu yang dinamakan sebagai FIDS. FIDS adalah teknologi bandara yang memungkinkan penumpang untuk mendapatkan informasi seputar pemberangkatan, jadwal terbang, tipe pesawat, sampai informasi delay.

flight information display system

Flight Information Display System dirancang dengan sistem komputer, tampilannya menggunakan layar LCD/LED berukuran besar.

Informasi yang ditunjukkan pada FIDS bersifat real-time, ada operator bandara khusus yang bertanggung jawab memonitor sistem FIDS memastikan informasi yang muncul sesuai dengan data pemberangkatan dan kedatangan.

Oh iya, ukuran layar yang besar ini diharapkan dapat membantu setiap penumpang di sekitar area bandara. Informasi FIDS tidak hanya ditunjukkan pada satu layar saja, melainkan muncul juga di layar-layar berukuran kecil di bagian-bagian tertentu di dalam area bandara.

2. X-Ray Security Equipment

X-ray adalah teknologi canggih yang digunakan untuk mendeteksi barang atau benda yang tidak diinginkan di dalam koper atau tas milik penumpang. Barang ini tidak sesuai dengan regulasi atau melanggar ketentuan bandara, karena beberapa sebab seperti:

x ray bandara

  • Melanggar ketentuan perundang-undangan
  • Tidak mempunyai informasi yang cukup
  • Tidak sesuai dengan ketentuan keamanan bandara
  • Terdeteksi berbahaya atau dapat menimbulkan kekacauan

Teknologi X ray bandara menggunakan sinar elektromagnetik dengan sistem tertentu memungkinkan komputer untuk melihat benda yang ada di dalam tas atau koper dengan lebih mudah.

Bayangkan, jauh sebelum penemuan x-ray petugas bandara harus cek satu persatu koper dan barang bawaan penumpang. Meskipun demikian, pengecekan tingkat lanjut tetap dilakukan oleh security di bandara untuk memastikan barang dan kargo penumpang sudah sesuai regulasi.

3. Metal Detector

Sesuai dengan namanya, metal detector adalah teknologi untuk mendeteksi adanya benda logam di dalam tubuh atau pakaian penumpang. Ada dua jenis metal detector yang digunakan oleh petugas bandara yaitu gate metal detector dan hand metal detector.

teknologi metal detector bandara

  • Walk through metal detector, adalah gerbang khusus yang mempermudah pendeteksian terhadap benda logam pada penumpang. Apabila sistem menemukan adanya benda metal, maka alat ini akan berbunyi
  • Hand metal detector, adalah pendeteksi metal yang digunakan oleh petugas AVSEC untuk mendeteksi secara akurat benda logam yang ada pada tubuh penumpang.

Adapun menurut informasi yang kami kumpulkan dari berbagai sumber, benda yang harus dilepas saat pengecekan metal detector di bandara antara lain seperti jam tangan, ikat pinggang, dan aksesoris logam lainnya.

 4. Baggage Handling System

Baggage Handling System adalah teknologi untuk mempermudah pengecekan dan sortir barang bawaan penumpang sebelum dinaikkan ke pesawat. Teknologi ini menggunakan sistem seperti belt conveyor, bergerak secara otomatis sesuai dengan konfigurasi mesinnya.

Dengan adanya alat ini,maka petugas bandara secara teknis tidak perlu mengangkut barang-barang berat secara manual. Memperingan kerja sekaligus meningkatkan efektivitas operasional secara menyeluruh. Hampir seluruh bandar udara internasional sudah menggunakan sistem baggage handling system di dalamnya.

5. Ground Support Equipment (GSE)

Ground Support Equipment adalah serangkaian alat transportasi dan sistem canggih untuk menunjang kebutuhan operasional pesawat selama berada di darat.

Dengan menggunakan sistem GSE yang canggih, pesawat menjadi lebih mudah memenuhi kebutuhannya termasuk proses angkut dan muat barang-barang, pengisian supply air bersih ke pesawat, dan lain-lain.

Demikian penjelasan mengenai teknologi dan fitur yang ada di dalam bandara. Itu belum semuanya, kami hanya menjelaskan beberapa di antaranya saja.

Apabila kalian ingin bekerja di bandara maka menguasai keahlian dan pengoperasian teknologi adalah suatu kewajiban. Misalnya admin ticketing dan reservation menyelesaikan pekerjaannya dengan lebih efektif melalui sistem program komputer khusus.

Begitu pula dengan staff ground handling dan lain-lain. Persiapkan diri kalian untuk menjadi tenaga kerja profesional yang mampu mengoperasikan teknologi dengan baik dengan menimba ilmu di STTKD.

Sekolah penerbangan dengan fasilitas teknologi yang lengkap dan sudah terakreditasi. Hubungi admin untuk mendapatkan informasi pendaftarannya, ya.